Kesehatan

Termasuk Pekerjaan Beresiko, Puluhan Jurnalis di Kediri Ikuti Vaksin Booster

KEDIRI, FaktualNews.co – Sebanyak 70 orang jurnalis baik cetak dan elektronik yang bertugas di Kediri raya, disuntik vaksin booster untuk meningkatkan kekebalan tubuh para awak media dalam bekerja, serta mencegah Covid-19 varian omicron.

Puluhan jurnalis tersebut, gabungan dari Aliansi Jurnalis Independent (AJI), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI). Mereka menerima suntikan vaksin booster di Mapolsek Kota Kediri, Sabtu (29/01/2022)

“Jurnalis termasuk yang diprioritaskan vaksin booster ini, karena kegiatannya sangat aktif bertemu banyak orang dalam meliput setiap hari,” terang Iptu Henry Mudi, Kasi Humas Polres Kota Kediri, Sabtu (29/01/2022).

Henry menambahkan, vaksinnasi ketiga Booster ini untuk mengejar herd immunity pada Jurnalis. Selain itu para Jurnalis diharapkan selalu dispilin menerapkan protokol kesehatan di manapun.

“Kami mengingatkan para jurnalis agar tetap menerapkan protokol kesehatan. Karena varian omicron ini penyebarannya sangat cepat,” imbuh Henry.

Sementara salah-satu Jurnalis senior Imam Mubarok dari Merdeka.com mengaku, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, yang memfasilitasi awak media menjalani suntikan vaksin ketiga atau booster.

“Semua jurnalis, baik yang bertugas di lapangan maupun di redaksi media sangat rentan terpapar covid,-19. Karena itu vaksin ini sebagai bentuk ikhtiar kita agar terhindar dari virus Covid 19, khususnya varian omicron,” ujar Imam Mubarok

Imam Mubarok menambahkan, meski sudah divaksin booster, namun dirinya selalu mengingatkan teman-teman media untuk selalu berdoa dan disiplin menerapkan protokol kesehatan di manapun dan kapanpun.

“Karena sudah banyak teman-teman kita yang meninggal akibat terpapar virus covid 19. Jadi kami berharap agar teman-teman media selalu menerapkan prokes dimanapun, dan yang paling penting berdoa kepada Tuhan agar dijauhkan dari virus covid 19 ini,” tutup Imam Mubarok.