Pamit Mancing, Pria Jember Ini Ditemukan Meninggal di Lokasi Wisata Papuma
JEMBER, FaktualNews.co – Muhammad Faizin, warga Dusun Sumberan, Desa Karanganyar, Kecamatan Ambulu, Jember, ditemukan tidak bernyawa, di sekitar lokasi wisata Tanjung Papuma (Pantai Malikan) Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Minggu (20/2/2022).
Jenazah pria berumur 36 tahun itu pertama kali ditemukan peselancar disekitar pantai, dalam posisi tubuh mengapung.
Awal ditemukan sosok mayat itu belum dikenali, karena tidak membawa tanda pengenal atau kartu identitas apapun.
Jenazah baru dapat diidentifikasi oleh keluarganya sendiri. Korban masih dapat dikenali dari wajahnya.
Menurut Kasatpolair AKP M. Na’i, korban sebelum meninggal diketahui sempat melakukan video call dengan saudara sepupunya.
“Korban sebelumnya pamit pergi memancing sekitar pukul 04.00 WIB pagi. Korban pergi memancing ikan di Pantai Papuma sendirian,” kata Na’i dikonfirmasi wartawan di lokasi penemuan.
Sekitar pukul 11.00 WIB, lanjut Na’i, korban menghubungi saudara sepupunya, menyampaikan hasil tangkapan ikannya yang dinilai banyak.
“Menghubungi lewat video call ke sepupunya bernama Anang. Tapi tiba-tiba sekitar pukul 12.15 WIB. Anang ini menerima kabar ada penemuan mayat laki-laki mengapung,” katanya.
“Karena khawatir, saudara sepupu korban melakukan kroscek. Setelah dievakuasi, baru diketahui jika mayat laki-laki yang ditemukan mengapung di laut itu adalah saudaranya yang sempat video call,” sambungnya.
Masih belum diketahui penyebab kematian korban. Namun pihak keluarga enggan dilakukan autopsi terhadap korban.
“Hal itu ditegaskan dengan surat pernyataan tidak dilakukan autopsi. Sehingga setelah korban dibawa ke puskesmas, selanjutnya jenazah korban diantar ke rumah duka dan dilanjutkan pemakaman,” tandasnya.