FaktualNews.co

Awal Puasa Ramadan, Harga Ayam di Blitar Melambung Tinggi

Ekonomi     Dibaca : 689 kali Penulis:
Awal Puasa Ramadan, Harga Ayam di Blitar Melambung Tinggi
FaktualNews.co/Dwi Haryadi/
Caption : Pedagang ayam di Pasar Legi kota Blitar

BLITAR, FaktualNews.co – Memasuki awal puasa ramadan, harga daging ayam potong di Pasar Legi Kota Blitar melambung tinggi.

Semula harga ayam hanya 32 ribu rupiah per kilogramnya, kini terus naik hingga 40 puluh ribu rupiah per kilogramnya.

Salah satu pedagang Pasar Legi Kota Blitar, Marsinah mengatakan, kenaikan harga ayam ini akibat permintaan konsumen yang tinggi di awal bulan suci ramadhn.

“Permintaan tinggi sedangkan pasokan dari peternak sering telat, jadi membuat harga ayam melambung tinggi,” kata pedagang Ayam, Senin (4/4/2022).

Dia menambahkan, naiknya harga ayam ini diklaim yang paling tinggi selama menjelang puasa dan awal puasa ini. Dimungkinkan kenaikan harga ayam ini tidak berlangsung lama. Pasalnya, sudah banyak peternak yang mulai panen.

“Kalau stok ayam masih cukup, pasalnya beberapa hari ini sudah banyak yang panen. Namun untuk di pasaran memang naik karena beberapa hari ini banyak permintaan,” punkasnya

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid