FaktualNews.co

Melanggar, Puluhan Motor dan Mobil di Situbondo Diberi Janur Kuning

Peristiwa     Dibaca : 802 kali Penulis:
Melanggar, Puluhan Motor dan Mobil di Situbondo Diberi Janur Kuning
FaktualNews.co/Fathul Bari.
Kasatlantas Polres Situbondo, AKP Anindita Harcahyaningdyah, saat memberi tanda janur kuning kepada pemotor yang melanggar.

SITUBONDO, FaktualNews.co – Karena melanggar lalu-lintas. Puluhan motor dan mobil, yang melintas di jalur Pantura Situbondo, diberi tanda janur kuning.

“Ada puluhan kendaraan bermotor yang diberi tanda janur kuning, karena melakukan pelanggaran. Untuk hari ini (Kamis red-) didominasi para pemudik yang menggunakan motor, yang membawa barang bawaan berlebihan,”ujar Kasatlantas Polres Situbondo, AKP Anindita Harcahyaningdyah, Kamis (28/4/2022).

AKP Aninditita menegaskan, pemberian tanda janur kuning itu, akan dilakukan terhadap para pemotor dan para pengendara kendaraan roda empat selama Operasi Ketupat Semeru 2022.

“Selain itu, pemberian tanda janur itu, juga sebagai tanda jika para pemotor yang melanggar tersebut sudah mendapat peringatan petugas Lantas Polres Situbondo,” bebernya.

Perwira berhijab  ini menambahkan, selain memberikan tanda janur kuning, petugas juga mengimbau kepada para pemudik, baik yang menggunakan roda dua maupun roda empat, untuk tetap hati-hati selama dalam perjalanan.

“Mengingat jumlah pemudik untuk Lebaran tahun ini, akan dipastikan meningkat jika dibandingkan tahun sebelumnya,”imbuhnya.

Sementara itu, seorang pemudik bernama Wildan (26) asal Kota Malang mengatakan, dirinya yang bekerja di Pulau Bali sengaja mudik lebih awal, untuk menghindari kemacetan  arus lalin di jalur pantura.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada petugas. Karena saya membawa barang bawaan berlebihan, saat mudik menggunakan motor,”kata Wildan.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin