Kiprah RANS FC di Liga 1 Terseok-seok, Raffi Ahmad: Kami Ditampar Kencang Banget
JAKARTA, FaktualNews.co – Klub sepak bola RANS Nusantara FC belum mampu berbuat banyak di Liga 1 2022/23. Mengetahui ini, CEO (Chief Executive Officer) Raffi Ahmad, mengakui timnya mendapatkan ‘tamparan kencang’ alias pelajaran berharga.
RANS Nusantara FC merupakan salah satu tim promosi di Liga 1 musim ini. Mereka babak belur di awal-awal kompetisi dan terseok di zona degradasi.
Hingga pekan keenam, RANS Nusantara FC tercecer di peringkat ke-17. RANS Nusantara FC cuma punya dua poin dari hasil dua imbang dan empat kali kalah.
“Kami mendapatkan kesempatan di lima pertandingan melawan tim yang super raksasa di awal-awal [Liga 1]. Tapi, enggak apa-apa, saya senang juga, biar kami mendapat tamparan kencang bahwa Liga 1 ini luar biasa,” kata artis papan itu di Senayan Park, Jakarta, Kamis (25/8/2022).
“Kami melawan Bali United, PSM, Persija dan Arema. Enam match pertama kami langsung dikasih shock therapy (kejutan) tim-tim yang bukan hanya besar, tapi fans mereka banyak di stadion,” lanjutnya.
“Rasa-rasanya, sih, buat saya enggak apa-apa, kami pasti mendapat tamparan yang kencang banget. Saya lebih senang seperti itu, mending dihajar di awal supaya berbenahnya cepat,” tambahnya.
Catatan buruk di awal musim membuat posisi pelatih Rahmad Darmawan terancam. Raffi Ahmad menerangkan soal kursi kepelatihan akan menjadi bahan evaluasi.
“Ya, semuanya (dievaluasi). Nanti kami semuanya akan ngobrol, apa yang terjadi, itu yang harus kami cari tahu,” ujar Raffi Ahmad.