Sosial Budaya

Hari Pahlawan, Puluhan Siswa Sekolah Alam di Kediri Gelar Drama Pertempuran 10 November

KEDIRI, FaktualNews.co – Peringati Hari Pahlawan Nasional, puluhan siswa-siswi Sekolah Alam Ramadhani, yang berada di Jalan Supit Urang Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri menggelar drama kolosal peringatan Hari Pahlawan, Kamis (10/11/2022)

Dalam drama ini, mereka melakukan peragaan teater peperangan Hari Pahlawan waktu 10 November 1945 silam.

Masing-masing anak memperagakan tokoh pahlawan seperti Bung Tomo, Gubernur Suryo, rakyat, dan peran penjajahan Belanda masa itu, Brigadir Mallaby.

Dalam drama tersebut, para siswa memainkan banyak drama, salah satunya yakni momentum besar saat perobekan bendera.

Kepala sekolah Alam Ramadhani Ulya, mengaku sengaja mengajak anak-anak melakukan drama, untuk memperingati hari pahlawan 10 November.

“Kita mengajak anak-anak untuk bersama merasakan jaman itu, merebut kemerdekaan penuh perjuangan,” kata Ulya, Kepala Sekolah Alam Ramadhani.

Ulya menyebut gelaran drama kolosal sekolah alam ramadhani ini melibatkan seluruh siswa sebanyak 60 anak. Siswa-siswa tersebut terdiri dari masing-masing kelas PAUD, TK, Sekolah Dasar kelas 5.

“Kami sangat bersyukur acara drama kolosal tersebut berjalan lancar, padahal secara persiapan hanya perlu tiga hari sebelum hari H, ” Imbuh Ulya.

Menurutnya hari pahlawan ini, hari yang paling bersejarah untuk menjadi tauladan berjuang yang baik bagi anak-anak.

“Pahlawan sudah berjuang, diharapkan menularkan semangat berjuang itu ke anak-anak,” pungkasnya.