Peristiwa

Terlindas Ban Belakang Bus PO Ladju, Penumpang Sepeda Motor Tewas

PASURUAN, FaktualNews.co-Seorang penumpang Honda Scoopy nopol N-2812-XF, tewas usai terlindas ban belakang Bus PO Ladju, di Jalan Raya Rejoso, Desa Arjosari, Kecamatan Rejoso, Pasuruan, Jumat (25/11/2022).

Insiden tersebut bermula, pengendara sepeda motor Samsul Arifin (31), yang berboncengan dengan istrinya, Musdalifah (22), warga Dusun Pilang Kacir, Desa Tanjungrejo, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, melaju dari arah Probolinggo menuju Kota Pasuruan.

Sesampainya di TKP, Samsul berniat mendahului bus bernopol N 7652 UW dari sebelah kiri. Namun, kondisi jalan yang dipenuhi dengan lumpur membuat laju motor tidak stabil, hingga membuat Samsul kehilangan keseimbangan dan terjatuh ke kanan. Akibat hal itu Musdalifah terlindas ban bus.

Warga yang berada di sekitaran lokasi sontak langsung menghampiri korban yang tergeletak di bawah bus tersebut.

“Goncengan sama suaminya itu, jatuh kemudian kena ban bus,” ucap Siti Khotima saat berada di TKP.

Setelah menerima laporan, petugas Gakkum Satlantas Polres Pasuruan mendatangi TKP, dan mengevakuasi korban kerumah sakit.

Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan Kota Ipda Helga Aat Firsta S mengatakan, pengendara motor itu terpleset dan terjatuh ke kanan, kemudian penumpang tertabrak ban belakang bus.

“Akibat kejadian tersebut korban (Musdalifah Red) itu meninggal dunia dengan mengalami luka robek pada bawah telinga kanan dan patah tulang pada tangan kiri,” kata Helga.

Sedangkan pengemudi sepeda motor, mengalami luka lecet pada siku kanan, lecet pada punggung kaki kanan, robek pada lutut kaki dan dirawat di Puskesmas Rejoso. (Bahrul)