Terdampar Setelah Kapal Tenggelam Dihantam Ombak
Tiba di Kampung Halaman, Nelayan Situbondo Disambut Tangis Haru
SITUBONDO, FaktualNews.co-Sempat terdampar di perairan Kapoposan Bali, Sulawesi Selatan (Sulsel), Samsudin, seorang nelayan asal Dusun Mimbo, Desa Sumberanyar, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, akhirnya bisa Kembali berkumpul dengan keluarga, Kamis (12/1/2023).
Kedatangan bapak tiga anak ke rumahnya yang sebelumnya dikabarkan hilang itu, langsung disambut tangis haru anggota keluarganya. Bahkan, para tetangganya juga tak kuat menahan tangis, begitu melihat kedatangannya.
Menariknya, sebelum pria berusia 47 tahunan masuk rumahnya, dia dimandikan air bunga tujuh rupa yang ditempatkan pada wadah gerabah. Setelah air bunga disiramkan, kemudian gerabah wadah air bunga tersebut dipecahkan dengan cara dibanting ke tanah. Setelah mengganti pakaian, Samsudin baru diperbolehkan masuk ke rumahnya
Samsudin mengatakan, sebelum terdampar di kepulauan di Sulsel, dirinya bertahan dengan menaiki strifum (tempat ikan), setelah perahu yang dinaiki tenggelam dihantam ombak, sebelum akhirnya terdampar dan ditolong oleh warga kepulauan Sulawesi Selatan tersebut, dalam kondisi lemas.
“Sesampainya di kepulauan itu, saya dibawa kerumah warga, kemudian dirawat dan diperiksa bidan di desa itu. Saat itu kondisi saya lemas karena tidak makan dan minum, sama bidan saya diinfus hingga kondisi saya pulih,” katanya.
Sementara itu, Kasatpolairud Polres Situbondo AKP M Hasanuddin mengatakan, begitu mendapat informasi Samsudin diantar hingga Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi, petugas langsung menjemputnya. “Selanjutnya, kami langsung menyerahkan Samsudin kepada keluarganya,” ujar Hasanuddin.