Waktu Baik untuk Berhubungan Intim, Berikut Penjelasannya
JOMBANG, FaktualNews.co-Menentukan waktu bercinta dapat memberi manfaat, seperti menambah gairah dan peluang kehamilan. Lantas, kapan waktu yang baik untuk berhubungan intim ?
Sebenarnya, tidak ada patokan terkait waktu bercinta yang paling baik. Namun, banyak ahli merekomendasikan beberapa momen, seperti pada pagi hari dan sebelum makan siang. Berikut penjelasannya.
Kapan waktu yang baik untuk berhubungan intim?
Disarikan dari laman Your Fertility dan Wedding Wire, berikut waktu terbaik untuk berhubungan intim:
Pagi
Para ahli merekomendasikan waktu terbaik untuk berhubungan intim yaitu pagi hari atau saat bangun tidur.
Pada pagi hari, kadar testosteron pria lebih tinggi dibandingkan waktu lain sehingga lebih mudah mengalami ereksi.
Bercinta di pagi hari juga dapat meningkatkan mood, membakar kalori, dan mendukung fungsi kognitif.
Manfaat bercinta di pagi hari juga bisa meningkatkan keintiman dengan pasangan.
Hal itu mengingat hubungan seks merangsang pelepasan oksitosin sehingga membuat Anda dan pasangan merasakan memiliki ikatan cinta yang semakin kuat.
Seks di pagi hari selama ovulasi juga dapat meningkatkan peluang kehamilan.
Sebelum makan siang atau makan malam
Hubungan seks setelah makan biasanya kurang dianjurkan karena membuat Anda tidak nyaman akibat perut begah atau terisi penuh.
Selain itu, bercinta usai makan berisiko membuat penis susah ereksi karena energi dan aliran darah dikirim ke perut untuk mencerna makanan.
Itu sebabnya, bercinta sebelum makan siang atau makan malam juga baik dilakukan, terutama saat Anda dan pasangan sedang libur kerja.
Pada momen ini, Anda tidak dirisaukan dengan kondisi perut yang penuh, rasa kantuk, atau masalah ereksi.
Setelah olahraga
Olahraga rutin dapat meningkatkan gairah seksual dan suasana hati. Selain itu, kadar hormon testosteron pria akan meningkat seusai olahraga.
Pada wanita, olahraga dapat meningkatkan aliran darah ke vagina dan klitoris yang mendukung pelumasan alami.
Tepat sebelum tidur
Bagi sebagian orang, berhubungan seksual sebelum tidur mungkin kurang menggairahkan karena tubuh sudah kelelahan.
Namun, untuk pasangan yang jarang memiliki waktu tidur malam yang sama akibat pekerjaan atau kesibukan lain, bercinta sebelum tidur bisa menjadi pilihan yang tepat.
Anda dan pasangan dapat mengawalinya dengan berbincang, menonton film, atau sekadar memberikan pelukan.
Selain itu, Anda juga bisa berhubungan seksual sesuai waktu yang sudah dijadwalkan dengan pasangan.
Dengan membuat jadwal, pasangan suami istri dapat menyiapkan berbagai hal untuk menambah keintiman, seperti memasang lilin aromaterapi atau menggunakan sprei baru untuk mempercantik suasana.