FaktualNews.co

Kecewa Hanya Diberi Janji-janji

Ribuan Petani Semantok Dukung Paslon Cabup-Cawabup Nganjuk Bunda Ita-Mbak Zuli

Politik     Dibaca : 239 kali Penulis:
Ribuan Petani Semantok Dukung Paslon Cabup-Cawabup Nganjuk Bunda Ita-Mbak Zuli
FaktualNews.co/iskandar zulkarnain
Rumah warga Semantok, Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, Nganjuk.

NGANJUK, Faktualnews.com-Sekitar 7.000 petani di wilayah area Bendungan Semantok, Kecamatan Rejoso, dalam Pilkada yang digelar 27 Nopember mendatang mendukung Paslon Cabup-Cawabup Nganjuk Bunda Ita-Mbak Zuli.

Warga yang berada di wilayah Kabupaten Nganjuk bagian uatara itu mengaku kecewa dengan pembangunan Bendungan Semantok yang ada di wilayahnya. Pasalnya, meskipun sudah akan memasuki musim penghujan sawah dan bendungan saluran induk Widas Utara tidak ada suplai air, saat ini debit air di bendungan sangat kecil.

Jamino (54) warga Dusun Kedungpingit, Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, Nganjuk, kepada wartawan, mengatakan para petani berharap agar bisa mengairi sawahnya.

“Saya berharap pemerintah Nganjuk, bisa membantu minimal alternatif pengairan yang berada di Widas Utara bisa memperoleh air di areal sawahnya dan warga dusun di sini sudah bosan dengan janji-janji, ” ucapnya Rabu (13/11/2024).

Sementara Jaswadi (52) warga Dusun Wedegan, Desa Sambikerep, juga mengungkapkan, keinginannya untuk memilih Bupati Nganjuk perempuan yaitu Bunda Ita-MbakZuli.

Dalam kesempatan itu, warga Dusun Kedungpingit, Dusun Wedegan, Dusun Gondang dan Dusun Sambikerep, Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, di area sekitar semantok, secara bersama-sama menyatakan siap mendukung dan memenangkan Bunda Ita dan Mbak Zuli dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Nganjuk 2024.

“Kami siap mendukung dan memilih Bunda Ita dan Mbak Zuli sebagai Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk, agar nasib petani di sekitaran Bendungan Semantok ini nasibnya lebih baik, tidak hanya diberi janji-janji saja. Seperti selama ini,”pungkasnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin