FaktualNews.co

Belum Lulus S1, Afton Jadi Perangkat Termuda di Jombang

Politik     Dibaca : 2981 kali Penulis:
Belum Lulus S1, Afton Jadi Perangkat Termuda di Jombang
Muhammad Afton, perangkat termuda yang lolos seleksi diusia 23 tahun.FaktualNews/Syarif Abdurrahman

Muhammad Afton, perangkat termuda yang lolos seleksi diusia 23 tahun.FaktualNews/Syarif Abdurrahman

JOMBANG, FaktualNews.co – Pemandangan berbeda tampak dalam pelantikan perangkat desa se-Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Rabu, (03/05/17). Satu sosok terlihat mencuri perhatian semua pihak.

Yakni Muhammad Afton (23), Kasi Kesejahteraan Desa Gedangan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Pemuda ini tampak berbeda dari 42 perangkat dari 19 desa yang dilantik di Kecamatan Mojowarno.

Afton menjadi pusat perhatian karena badannya yang kecil dan umurnya yang masih muda. Pria muda ini tercatat lahir pada 27 Juli 1993. Artinya, saat dilantik ia baru berusia 23 tahun lebih.

BACA JUGA

[box type=”shadow” ]

[/box]

“Saya jadi Kasi Kesejahteraan mas. Alhamdulillah dan mohon doanya semoga saya bisa berbuat yang terbaik untuk masyarakat saya,” ungkapnya, Rabu (03/05/17).

Afton merupakan salah satu perangkat desa termuda yang lolos seleksi bersama se-Kabupaten Jombang. Hal itu lah yang membuat ia tambah canggung berkumpul dengan perangkat yang lain.

Ia mengaku masih berstatus mahasiswa semester 8 dari Institut Agama Islam Bani Fattah Tambakberas sekaligus alumni Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas. Terpilih sebagai perangkat desa merupakan rencana mendadak, tidak terpikirkan sebelumnya.

“Awalnya coba-coba mas, saya juga baru mau lulus dari strata satu. Hari Kamis (03/05/17) besok saya sidang proposal,” tambahnya.

Pria yang berstatus lajang ini mengaku grogi saat diambil sumpah dan merasa canggung memakai seragam dinas perangkat desa. Hal baru dalam hidupnya dan merubah haluan hidupnya 180 derajat.

“Sekarang mau ngopi sebebas dulu agak sungkan mas,” tandasnya.(mjb1/ivi)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Tim Redaksi FN