Agus, Terduga Teroris di Surabaya Pernah Ikut pelatihan Militer di Suriah
SURABAYA, FaktualNews.co – Tim Datasamen Khusus (Densus) Antiteror 88 Mabes Polri bersama Polda Jatim menangkat terduga teroris Agus Tri Mulyono di rumah kontrakannya Jalan Tanah Merah II, Tanah Kalikedinding, Kenjeran Surabaya, Jawa Timur, Senin (19/6/2017).
Selain meringkus Agus, Densus 88 juga menggeledah rumah kontrakan pelaku. Di lokasi itu, petugas menemukan menemukan beberapa barang bukti berupa HP dan buku-buku.
“HP ini kemungkinan digunakan sebagai alat komunikasi. Juga beberapa buku yang diduga terkait organisasi yang dilakukan dan diikuti terduga teroris,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera, Senin (19/6/2017).
Menurutnya, Agus langsung diamankan tim Densus 88 ke Mapolda Jatim. Saat ini, Agus jug masih menjalani pemeriksaan yang intensif.
“Terduga teroris ini pernah berada di Suriah bersama dengan Abu Jandal ikut pelatihan militer. Sehingga perlu dilakukan pemeriksaan yang lebih intensif,” paparnya.
Diberitakan tak hanya di malang, tim Densus 88 juga melakukan penangkapan satu orang terduga teroris di Surabaya, Jawa Timur, Senin (19/6/2017). Yakni Agus Tri Mulyono dibekuk di Kota Surabaya.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan, penangkapan dua terduga teroris yang berada di Surabaya ini dilakukan petugas di hari sama, dengan penangkapan yang dilakukan di malang.