FaktualNews.co

Rekanan Persoalkan Pemenang Lelang Proyek Wisata Heritage Gresik, Ini Penyebabnya

Peristiwa     Dibaca : 2029 kali Penulis:
Rekanan Persoalkan Pemenang Lelang Proyek Wisata Heritage Gresik, Ini Penyebabnya
Maket wisata heritage kawasan Alun-Alun Gresik. (Istimewa)

GRESIK, FaktualNews.co – Rencana pembangunan wisata heritage kawasan Alun-Alun Gresik, menuai protes dari beberapa rekanan di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Senin (10/7/2017). Hal ini lantaran pemenang lelang PT. Cipta Prima Selaras dikabarkan mempunyai rekam jejak yang kurang bagus.

Mereka mempertanyakan keputusan LPSE (Layanan Pengadaan Barang/Jasa Secara Elektronik) Pemkab Gresik dalam lelang proyek senilai Rp 19.200.000.000,00 dari APBD tahun 2017 tersebut.

“Bagaimana bisa rekanan yang baru terkena blacklist di salah satu daerah di Jatim karena tidak bisa menuntaskan pekerjaan sesuai kontrak, bisa dimenangkan oleh LPSE Gresik?,” tanya salah satu rekanan yang enggan disebutkan namanya kepada awak media, Senin (10/7/2017).

Menurut rekanan ini, pemenang lelang pembangunan wisata heritage ini juga diketahui tidak bisa menunjukkan uang jaminan sebesar 5 persen dari nilai proyek atau sekitar Rp 850 juta. “Lha wong uang jaminan saja tidak punya, apa mereka bisa mengerjakan proyek tersebut. Uang dari mana,” jelasnya.

Sementara itu dikonfirmasi terpisah, anggota Komisi III DPRD Kabupaten Gresik, Edy Santoso, mengatakan pihaknya akan menindaklanjuti kebenaran informasi tersebut, hal ini dikarenakan proyek yang menelan anggaran miliaran rupiah itu tidak bisa dikerjakan asal-asalan.

“Proyek ini merupakan proyek besar tidak sembarangan, karena menyangkut janji kampanye Sambari-Qosim,” ujarnya.

Hingga berita ini ditulis belum ada konfirmasi secara resmi dari pihak PT. Cipta Prima Selaras terkait kebenaran kabar blacklist tersebut.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul