FaktualNews.co

Akhir 2017, 10 ribu Sambungan Jargas di Sidoarjo Teraliri Gas

Ekonomi     Dibaca : 1565 kali Penulis:
Akhir 2017, 10 ribu Sambungan Jargas di Sidoarjo Teraliri Gas
Presdir PT. Pertamina Gas, Suko Hartono (4 dari kanan) sedang berfoto bersama pegawainnya di depan pengelolaan Lapindo Brantas Inc Desa Kalidawir, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo. FaktualNews.co/Nanang Ichwan/

SIDOARJO, FaktualNews.co – 10.000 Jaringan Gas (Jargas) yang terpasang di wilayah Kabupaten Sidoarjo sejak 2010 lalu. Namun, sambungan yang diperuntukkan untuk rumah tangga yang berada di wilayah dekat sumur gas tersebut belum sepenuhnya di fungsikan.

President Direktur Pertamina Gas Suko Hartono mengatakan saat ini sudah 9.000 sambungan Jargas yang sudah teraliri gas dari 10.000 Jargas yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

“Sekitar 9000 an lah sudah teraliri, sisanya kami bertahap,” ujarnya ketika meninjau Sumur Gas milik Lapindo Brantas Inc di Desa Kalidawir, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (13/8/2017).

Sisanya, sambung Suko, pihaknya memastikan dalam akhir tahun 2017 ini akan teraliri seluruhnya. “Kamu targetkan akhir 2017 ini sisannya sudah beroperasi,” ungkapnya.

Suko mengaku, kendala selama ini belum bisa sepenuhnya teraliri karena ada beberapa faktor. “Diantarnya butuh pembaruhan dan pengecekan lokasi, apakah ibu-ibu nyaman atau tidak,” tutupnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul