36 Pendaftar Absen, Tes Tulis Rekrutmen Panwascam Jombang
JOMBANG, FaktualNews.co – Sebanyak 325 calon Pengawas Pemilu (Panwaslu) tingkat kecamatan mengikuti test tertulis di gedung Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (31/10/2017).
Menurut anggota Panwaslu Kabupaten Jombang, Ahmad Udi Masjkur, terdapat 36 peserta yang absen dan tidak mengikuti test tertulis. Beberapa peserta terlihat datang terlambat ke lokasi sehingga tidak diizinkan masuk. Hal tersebut melenceng dari para pendaftar sebelumnya sebanyak 361 orang.
“Ujian wawancara dilaksanakan pada tanggal 6-7 November mendatang. Panwaslu dikejar waktu karena pada bulan November Panwascam sudah harus terbentuk dan mulai aktif bekerja,” katanya.
Selanjutnya, dari seluruh peserta yang mengikuti tes tulis tersebut, Panwaslu Kabupaten Jombang akan kita mengerucutkan menjadi tiga orang saja dari tiap kecamatan.
Masjkur menambahkan, Panwas terpilih akan bekerja selama 9 bulan sejak dilantik. Hal ini sesuai dengan Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Periodesasi Jabatan Panwascam.
“Panwaslu Kabupaten Jombang nantinya akan menetapkan 3 anggota Panwascam di masing–masing kecamatan setelah dilakukannya semua tahapan seleksi,” imbuhnya.
Terakhir, Masjkur mengungkapkan Panwascam nantinya selain melakukan pengawalan terhadap proses Pemilukada, juga ikut serta dalam mengawasi tahapan persiapan Pemilu 2019. Saat ini saja tahapan persiapan Pemilu sudah mulai berjalan, seperti proses verifikasi faktual.
“Selesai semua seleksi maka langsung kerja, kita juga sudah dapat kantor dari pemerintah,” pungkasnya.