FaktualNews.co

Jalur Tengkorak Sumenep Kembali Telan Korban, Satu Anggota Polisi Tewas Dilokasi

Peristiwa     Dibaca : 2207 kali Penulis:
Jalur Tengkorak Sumenep Kembali Telan Korban, Satu Anggota Polisi Tewas Dilokasi
FaktualNews.co/Supanji

SUMENEP, FaktualNews.co – Kecelakaan kembali terjadi di Jalan Raya Nambakor Desa Nambakor, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Jumat (30/03/2018) sekitar pukul 18.30 Wib. Kali ini, korbannya menimpa seorang anggota polisi aktif dan diketahui langsung meninggal dilokasi kejadian.

Diketahui, jalan raya nambakor yang dikenal kawasan blackspot atau jalur tengkorak kerap sekali memakan korban. Berawal dari mobil pick-up Grand Max bernomor polisi M 9965 E bertabrakan dengan motor yamaha Vixion bernomor polisi M 5555 WS.

Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Abd Mukit mengatakan, mobil yang dikendarai oleh Arif Rahman Hakim (47) warga Sersan Misrul, Kabupaten Pamekasan, melaju dari arah Kota Surabaya (selatan) menuju ke arah Kabupaten Sumenep (utara).

Muatan dari mobil Arif yang berisi tangga dari Galvalum ini tiba-tiba terjatuh. Sehingga, terjadi benturan dengan sepeda motor yang dikendarai oleh Aiptu Urif Susanto (48), warga Jl. KH. Mansyur, Desa Pangarangan, Kecamatan Kota Sumenep

“Laju mobil dengan kecepatan sedang. Namun, pada saat itu pula, 3 buah tangga yang berada diatas itu terjatuh ke aspal atau ke arah sebelah kanan, kemungkinan karena tali pengingat yang terbuat dari anyaman plastik terlepas. Kemudian secara bersamaan mengenai pengendara sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan,” kata Abd. Mukit mealui pesan rilisnya, Jumat malam (30/03).

Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor langsung terjatuh dan mengalami benturan dan luka di beberapa bagian tubuhnya. “Pengendara motor langsung meninggal dunia di TKP. Sedangkan kerugian materil diperkirakan sekitar 1.000,000,- satu juta rupiah,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Adi Susanto