FaktualNews.co

Tangkal Terorisme, Pemkot Surabaya Luncurkan ‘Sipandu’

Birokrasi     Dibaca : 1244 kali Penulis:
Tangkal Terorisme, Pemkot Surabaya Luncurkan ‘Sipandu’
FaktualNews.co/Mokhamad Dofir/
Walikota Surabaya Ir Tri Rismaharini saat meluncurkan aplikasi Sipandu

SURABAYA, FaktualNews.co – Pasca tragedi bom Surabaya, Pemkot Surabaya terus berupaya meningkatkan sistem pengamanan. Pesan-pesan perdamaian terus disampaikan.

Baru-baru ini Pemkot juga menggerakkan semua komponen yang dimiliki untuk mendata penduduknya hingga tingkat Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW). Pemkot memperkenalkan sebuah aplikasi baru untuk kepentingan serupa.

Yakni Sipandu atau Sistem Informasi Pantauan Penduduk. Aplikasi ini disebut sebagai tempat berinteraksinya antara Ketua RT RW dengan seluruh warga yang ada di lingkungannya.

“Kita tidak bisa sendiri mencegah terjadinya teror bom, perlu bersinergi bersama-sama bergandengan tangan untuk mengamankan kota ini,” ucap Walikota Surabaya, Tri Rismaharini, saat acara peluncuran aplikasi ini, Jumat (25/5/2018).

Dalam kegiatan itu, Risma memberitahu mekanisme penggunaan aplikasi baru tersebut dihadapan pengurus RT RW se kota Surabaya. Bagaimana cara mendata lalu lintas penduduk di lingkungan masing-masing termasuk kegiatan dan aktivitas keagamaan mereka secara berkala.

Ini dilakukan, kata Risma, sebagai cara pendeteksian sedini mungkin kemungkinan adanya perilaku menyimpang yang terjadi ditengah-tengah masyarakatnya yang bisa membahayakan ketertiban umum.

“Saya sebenarnya tidak ingin merepotkan bapak ibu sekalian, tapi ini cara agar hal seperti kemarin (bom Surabaya) tidak kembali terulang,” lanjut Risma.

Dari informasi yang ada, Sipandu nanti berisi pertanyaan-pertanyaan seputar gaji, jumlah anggota keluarga dan jika ada anggota yang berada di tempat lain dalam waktu lama, aplikasi itu akan meminta penjelasan alasan kepergian salah satu anggota keluarganya tersebut.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan, Danrem 084 Bhaskara Jaya Kolonel Kav M Zulkfli dan seluruh pengurus RT RW se Kota Surabaya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin