SIDOARJO, FaktualNews.co – Satreskrim Polresta Sidoarjo, berhasil kembali meringkus tahanan kabur Julius Mario kasus narkoba. Ia ditangkap kurang dari 1×24 jam, di wilayah Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timu, Minggu (18/6/2018) malam.
Julius terendus petugas dan dilakukan pengintaian di rumah teman akrapnya yang berada di Banyuwangi. Petugas yang melakukan pengintaian akhirnya memastikan jika orang tersebut merupakan Julius, tahanan yang berhasil kabur.
Petugas pun langsung melakukan penyergapan. Mendapati adanya petugas, Julius kembali berupaya melarikan diri. Petugas Korp Bhayangkara pun tak ingin kecolongan. Timah panah langsung mengeluarkan tembakan peringatan ke udara.
Namun, desing peluru itu tak membuat Julius berhenti. Ia justru berupaya melarikan diri dari sergapan polisi. Petugas pun akhirnya mengahdiahi kaki Julius akhirnya ditembak dengan timah panas tepat di kedua kakinya.
“Dalam 1×24 jam, buronan berhasil ditangkap oleh anggota yang diturunkan,” kata Kapolresta Sidoarjo Kombespol Himawan Bayu Aji Senin (18/6/2018).
Untuk kasus ini, tambab Himawan, Julius akan diperiksa lebih lanjut soal pelariannya. Tidak menutup kemungkinan akan diperberat dengan pasal karena melarikan diri.
“Saya menghimbau kepada para tahanan lainnya untuk tidak melakukan hal yang bodoh seperti melarikan diri dari tahanan. Pasti pemberatan akan dilakukan,” tegasnya.