FaktualNews.co

Heboh, Sejumlah Warga Perum Kaliwungu Jombang, Mengaku Kemalingan Secara Misterius

Peristiwa     Dibaca : 1777 kali Penulis:
Heboh, Sejumlah Warga Perum Kaliwungu Jombang, Mengaku Kemalingan Secara Misterius
FaktualNews.co/Muji Lestari/
Lilis, salah satu korban warga perumahan Kaliwungu Indah.

JOMBANG, FaktualNews.co – Dalam kurun waktu sebulan terakhir ini, warga yang tinggal di kawasan Perumahan Kaliwungu, Jombang, Jawa Timur dibuat heboh. Pasalnya, beberapa warga mengaku kehilangan sejumlah uang dan perhiasan dengan jumlah yang tidak sedikit secara misterius.

Anehnya, tidak ada kerusakan apapun di rumah mereka itu. Namun, tiba-tiba uang dan perhiasan miliknya hilang tanpa bekas.

Salah satu korban, warga blok A Perum Kaliwungu, Lilis (57), membenarkan kabar heboh ini. Wanita yang berprofesi sebagai seorang Guru SD ini mengaku kehilangan sekitar 30 gram emas yang disimpan dalam almari miliknya di kamar. Selain itu, uang tunai sekitar Rp 3 juta, yang ada dalam dompetnya juga ikut raib tanpa diketahui siapa yang mengambil.

“Satu bulan lalu kejadiannya memang heboh disini, semalam ada tiga rumah yang kehilangan di satu gang. Diantaranya pak Agung, saya sama bu Romlan. Anehnya tidak ada yang rusak atau jejak apapun yang tertinggal. Semuanya rapi, dompet juga kembali rapi, namun uangnya semua hilang. Perhiasan saya cincin sebarat 14 gram, dan gelang seberat 16 gram totalnyam “ujar Lilis, Rabu (03/01/19).

Korban lain bernama Agung, warga satu blok dengan Lilis ini juga mengaku mengalami hal serupa. Dalam waktu bersamaan uang tunai sebesar Rp 11 juta milik istrinya yang disimpan dalam sebuah tas juga raib tanpa bekas apapun. Sebab, saat itu posisi tas berikut resletingnya masih dalam keadaan rapi. Agung sendiri baru menyadari uangnya hilang pada pagi hari.

“Kami tiga rumah semalam hilang bersamaan, tahunya juga pagi secara bersamaan. Kalau saya Rp 11 juta itu dalam tas sekolah ibunya, istri saya kan Guru. Anehnya tidak ada jejak apapun, kalau orang yang masuk pasti ada yang rusak, ini rumah saya rapat semua, “jelas Agung.

Hingga saat ini, warga yang diduga menjadi korban pencurian misterius ini mengaku belum melaporkan kejadian yang mereka alami kepada polisi. Hanya saja pasca kejadian, mereka sempat didatangi perangkat desa untuk klarifikasi kejadian.

“Tidak melapor, kami mau lapor lalu tidak ada bekas atai bukti apapun, terus bagaimana. Nanti dikira kami awu-awu, “tutur Agung dan Lilis.

Beberapa warga lain pun menbenarkan kejadian aneh ini. Bahkan informasinya, ini tidak hanya di Perumahan Kaliwungu Indah saja, melainkan juga terjadi di beberapa Perumahan lain di Jombang.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin