Dinas PUPR Jombang Sosialisasi Peran K3 dalam Usaha Jasa Konstruksi
JOMBANG, FaktualNews.co-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Jombang, menggelar sosialisasi dan pembinaan jasa konstruksi kepada asosiasi jasa konstruksi dan tim pembina jasa konstruksi di Jombang.
Kegiatan diikuti sekitar 120 peserta, di hall Hotel Yusro Jombang pada Minggu (1/9/2019) lalu. Dalam kesempatan itu, para peserta diberi pencerahan tentang peran Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dalam usaha jasa konstruksi.
Kepala Dinas PU PR Jombang, Hari Oetomo mengatakan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya K3 dalam pelaksanaan kegiatan.
Selain itu juga memberikan informasi maupun pengetahuan tentang hak dan kewajiban peserta BPJS Ketenagakerjaan di Bidang Jasa Konstruksi.
“Dengan terselenggaranya acara ini, Dinas PUPR, dalam hal ini Bidang Tata Bangunan dan Bina Konstruksi bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan telah melaksanakan salah satu tugasnya sebagai wujud pembinaan jasa konstruksi di daerah,” ujarnya.
Acara dibuka Wakil Bupati Jombang, Sumrambah kemudian dilanjutkan pemberian materi oleh beberapa Narasumber.
Di antaranya Kepala BPJS Ketenagakerjaan KCP Jombang, Sulistijo N Wirjawan dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur, Bimaju Trisuwolo Hadi.
“Yang dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jatim materi UU No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja,” pungkasnya.