FaktualNews.co

Kerusakan Tembok Pembatas Tanah di Pasuruan Disorot Warga

Peristiwa     Dibaca : 764 kali Penulis:
Kerusakan Tembok Pembatas Tanah di Pasuruan Disorot Warga
FaktualNews.co/aziz
Tampak kerusakan tembok pembatas tanah di Beujeng yang rusak.

PASURUAN, FaktualNews.co – Proyek pembangunan jalan di Kabupaten Pasuruan, kembali disorot warga. Kali ini tembok pembatas tanah berada di jalan Dusun Pekeongan, Desa Beujeng, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, diketahui rusak. Padahal proyek baru rampung sebulan lalu.

Tentu saja kerusakan tembok pembatas disayangkan dan disorot warga sekitar, karena sudah rusak. Sehingga disayangkan karena belum sepenuhnya hasilnya bisa dirasakan warga.

“Gak tahu, tiba-tiba bangunan tembok pembatas jalan ini rusak. Padahal baru beberapa hari dikerjakan,” ujar Isbianto, warga sekitar, Kamis (12/12/2019) siang.

Sementara salah satu pekerja proyek yang enggan disebut namanya, mengungkapkan ia hanya disuruh kerjakan proyek tembok pembatas jalan oleh salah satu CV yang memenangkan tender pembangunan jalan yang menelan anggaran ratusan juta rupiah tersebut.

“Saya nggak tahu CV apa. Saya hanya disuruh oleh Pak Podani,” katanya.

Kepala Bidang Pembangunan Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga, Cahyo Fajar, dikonfirmasi, berdalih kerusakan tembok pembatas tanah dikarenakan truk yang tidak mau mengalah saat ada proyek peninggian jalan.

“Itu rusaknya karena truk yang tidak mau mengalah saat pengaspalan. Itu juga P1 sehingga selama 6 bulan masih perawatan pihak rekanan,” ucapnya.

Seperti diketahui, kerusakan proyek pembangunan peningkatan jalan atau tembok penahan tanah yang menghabiskan dana ratusan juta rupiah itu, sebelumnya juga terjadi di jalan Desa Kluwut, Kecamatan Wonorejo, pada beberapa hari lalu.

Bahkan saat disidak oleh Wakil Bupati Pasuruan, KH Mujib Imron, ditegaskan pihak pelaksana proyek harus segera memperbaiki.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags