FaktualNews.co

Positif Terpapar Corona, AZ Keliaran di Kampungnya

Peristiwa     Dibaca : 1032 kali Penulis:
Positif Terpapar Corona, AZ Keliaran di Kampungnya
FaktualNews.co/Efendi
Dedi Martha, anggota DPRD Lumajang di tengah-tengah warga desa AZ tinggal.

LUMAJANG, FaktualNews.co – Warga yang se-desa AZ (26) yang tinggal di kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mendesak Dedi Martha, anggota DPRD Kabupaten setempat, agar meminta pemerintah segera mengisolasi AZ di rumah sakit. AZ dinyatakan positif tertular virus Corona (Covid-19) yang masih belum ditangani.

Dedi Martha mengatakan, masyarakat tahunya setelah melihat di YouTube Bupati Lumajang Thoriqul Haq menyampaikan dalam konfrensi presnya di kantor Pemkab, bahwa dari satu warga yang dinyatakan positif Corona sebelumnya, ada penambahan lagi atas nama AZ dan MI.

Hasil tersebut disampaikan, berdasarkan tes sweep dari Laboratorium Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, bahwa dua orang itu dinyatakan terjangkit virus bahaya.

Mengapa AZ tidak tertangani, kata Dedi Martha, kondisi inilah yang menyebabkan warga takut tertular.

“AZ positif virus Corona ini, dengar-dengar dari warga sudah pulang dari rumah sakit pada 23 Maret dan masuk tanggal 17 Maret, dan dinyatakan sehat oleh rumah sakit setempat,” kata Dedi Martha yang ditemui di desa AZ berada.

Dedi Martha mengatakan sudah melakukan koordinasi sejak selama dengan Fraksinya, namun dari instasi terkait tanpa ada jawaban yang jelas. Menurutnya, bila ini tidak segera tertangani, sebaran virusnya akan jadi fatal bagi masyarakat setempat.

“Saya tanya masih menunggu dari Surabaya. Saya tanya lagi ke lain orang, katanya menunggu alat dari Surabaya. Dari hasil konfirmasi, ada yang menyampaikan Lumajang tidak punya alat dalam menangani pasien. Tapi, yang ada ini agar segera tertangani cepat,” kata Dedi Martha.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Arief Anas