FaktualNews.co

Pulang Dari AlJazair, 19 TKI Asal Blitar Dinyatakan Sehat

Peristiwa     Dibaca : 889 kali Penulis:
Pulang Dari AlJazair, 19 TKI Asal Blitar Dinyatakan Sehat
FaktualNews.co/Dwi Haryadi
Para TKI yang baru datang dari negara Aljazair di halaman Pemkab Blitar.

BLITAR, FaktualNews.co – Sebanyak 19 tenaga kerja Indonesia (TKI) dari negara Aljazair, tiba di Kabupaten Blitar, Sabtu (2/5/2020). Para pahlawan devisa ini, turun di empat kecamatan dan
langsung dilakukan cek kesehatan sesuai prosedur tetap (Protap) Gugus Tugas. Selanjutnya, mereka akan menjalani karantina di wilayah desa masing-masing.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Blitar, Krisna Yekti membenarkan kepulangan 19 TKI dari negara AlJazair ke Blitar ini. Saat dilakukan pengecekan kesehatan, semuanya dinyatakan sehat dengan suhu normal.

“Sebelum pulang di Blitar, petugas dari kedutaan sudah mengabarkan kepulangan mereka. Mereka pulang ke tanah air, karena dirumahkan oleh perusahannya,” kata Krisna Yekti, Sabtu (2/5/2020).

Krisna merinci, 19 TKI tersebut turun di empat Kecamatan di Kabupaten Blitar, di antaranya 3 orang turun di Srengat, 1 orang turun di Kademangan. Kemudian 6 orang turun di Tlogo Kanigoro, 9 orang turun di Posko Gugus Tugas Kabupaten Blitar di Kanigoro. Sembilan orang ini berasal dari Kecamatan Selopuro, Desa Kedungbunder, Kalipang, dan Kingglong, Kelurahan Sutojayan Kecamatan Sutojayan. Dan 2 sisanya turun di desa Jeblog dan Tegalrejo, Kecamatan Kanigoro.

“Sebelum tiba di desanya, kami memastikan mereka telah menjalankan protap penanganan Covid-19. Hasil cek suhu tubuh, mereka kami pastikan tidak mengalami gejala yang mengarah terpapar Covid-19,” pungkas Krisna Yekti.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Arief Anas
Tags