Kesehatan

Kaya Manfaat, Bunga Sedap Malam Bukan Sekedar Hiasan

SURABAYA, FaktualNews.co – Bunga sedap malam (Polianthes tuberosa) merupakan salah satu bunga komersial yang banyak peminatnya. Bunga yang dengan mudah bisa didapatkan di pasar bunga itu bermanfaat untuk berbagai kebutuhan, mulai dari keperluan dekorasi hingga relaksasi.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah asal usul dan manfaat bunga sedap malam yang dirangkum dalam sebuah artikel di Sehatq.

Asal usul bunga sedap malam

Bunga sedap malam, yang juga dikenal sebagai tuberose, memiliki nama latin polianthes tuberosa. Sedap malam berasal dari Meksiko dan sering dipergunakan oleh suku Aztec sebagai persembahan untuk dewi Xochiquetzal, dewi kecantikannya bangsa Aztec. Bunga ini lantas dibawa ke Eropa pada tahun 1530 dan tersebar ke penjuru dunia pada abad ke-16.

Bunga sedap malam banyak dicari karena aromanya yang wangi dan tahan lama, bahkan setelah dipotong tangkainya. Tampilan bunga sedap malam berbentuk bintang berwarna putih dengan daun memanjang berwarna hijau muda. Sedap malam dapat tumbuh sepanjang tahun pada bulan Februari hingga Oktober, dengan ketinggian hingga 45 cm.

Manfaat bunga sedap malam

Manfaat bunga sedap malam sangat beragam. Bunga ini umumnya dikenal sebagai bunga dekorasi dan bahan dasar parfum serta minyak esensial. Tapi bukan hanya itu, di Indonesia bunga sedap malam juga dijadikan bahan makanan.

1. Dekorasi

Bunga sedap malam termasuk tanaman yang mudah tumbuh dan tahan lama. Anda bisa menanamnya dalam pot di pekarangan rumah atau bisa diletakkan pada vas di dalam rumah. Bunga sedap malam potong dapat bertahan hidup 7-10 hari.

Bunga ini akan mekar dan menyebarkan wangi semerbak yang khas pada malam hari sehingga cocok untuk membantu Anda rileks setelah sibuk seharian di luar rumah.

2. Minyak esensial

Selain digunakan sebagai tanaman hias dan dekorasi, minyak esensial dari bunga sedap malam juga sudah terkenal khasiatnya. Saat ini, bunga sedap malam lebih sering digunakan sebagai bibit parfum bermutu tinggi dan pewangi pada kosmetik.

Komponen utama dari minyak aromaterapi bunga sedap malam adalah benzyl alkohol, asam butirat, eugenol, farnesol, geraniol, metil benzoat, menthyl anthranilate (meradimate), dan nerol. Kandungan tersebut dapat memberikan banyak manfaat, di antaranya:

  • • Menghilangkan stres, memberikan ketenangan pada tubuh dan pikiran. Aroma khas dari sedap malam mampu menghilangkan kecemasan dengan cara menenangkan saraf.
  • • Minyak aromatik sedap malam juga dapat membantu menghilangkan mual dan sakit kepala
  • • Melancarkan peredaran darah sehingga dapat membantu mengatasi nyeri sendi akibat gangguan peredaran darah.
  • • Melegakan pernapasan, membantu meredakan hidung tersumbat, atau radang pada saluran pernapasan.
  • • Dapat membuat tidur lebih nyenyak.
  • • Sebagai pengharum ruangan alami sehingga Anda tidak harus menggunakan pengharum ruangan berbahan kimia yang bisa memiliki efek samping bagi kesehatan.
  • • Sebagai campuran untuk mengusir serangga, khususnya nyamuk. Karena sifatnya yang memiliki daya larvasida, minyak bunga sedap malam juga mampu membunuh larva serangga.
  • • Sebagai disinfektan alami. Khususnya untuk bakteri-bakteri yang banyak ditemukan pada permukaan benda-benda di rumah.
  • • Bahan aktif euganol, nerol, farnesol, dan geraniol dapat mengatasi bakteri pada pori-pori dan membantu proses sintesis kolagen. Selain itu, krim wajah yang diberi campuran minyak esensial sedap malam dapat mencegah minyak menyumbat pori-pori wajah yang berakibat pada terjadinya iritasi atau radang (jerawat).

 

3. Bahan makanan

Bunga sedap malam merupakan tanaman yang aman untuk dimakan. Di Indonesia sendiri, terdapat masakan terkenal yang menggunakan bunga sedap malam, seperti cap cay, sop kimlo, sop bunga sedap malam, dan tekwan palembang. Sedap malam juga bisa dinikmati berupa jus bersama sayuran.

Biasanya bunga sedap malam sebagai bahan makanan dijual dalam kondisi sudah dikeringkan. Oleh karena itu, sebelum mengolahnya, rendam terlebih dahulu bunga sedap malam sebelum digunakan. Setelah segar kembali, bunga sedap malam pun siap dimasak sesuai keinginan.