Peristiwa

Tersapu Angin, Pohon Besar di Malang Tumbang, 4 Bedak PKL dan 1 Motor Rusak

MALANG, FaktualNews.co-Sebuah pohon besar di Jalan Juanda Samarinda, Jodipan, Kota Malang roboh, Kamis (5/11/20) sore.

Pohon tersebut tumbang sekitar pukul 15.30 WIB akibat tersapu angin kencang. Pasalnya, kondisi bawah pohon tersebut memang sudah keropos.

Ahmadi, penjual bakso di dekat lokasi menjelaskan robohnya pohon ini dikarenakan usia pohon yang memang sudah tua.

“Saya berada di sekitar pohon tersebut, ketika sedang melayani pelanggan bakso saya melihat anak-anak yang ngopi di bawah pohon tiba-tiba lari karena bangunan pedagang kaki lima di bawah pohon langsung bergeser. Lalu saya ikut lari juga dan tak lama kemudian pohon tersebut ambruk,” kata Ahmadi.

Robohnya pohon ini menyebabkan 4 bedak (tempat berjualan) rusak parah. Sementara itu di dalam bedak yang paling timur tersebut terdapat 3 orang dan mereka semua selamat. Kejadian ini juga mengakibatkan 1 motor rusak.

Menyikapi peristiwa tersebut, BPBD Kota Malang dan beberapa pihak terkait langsung menuju lokasi untuk melakukan penanganan terhadap pohon yang menutup jalan Juanda tersebut.

Selamet Mudjiyanto selaku Bidang RTH bagian potong pohon menjelaskan bahwa pihaknya mendapat laporan dari masyarakat sekitar pukul 15.30 WIB terkait adanya pohon yang roboh di wilayah setempat.

“Kami datang ke lokasi pohon ini sudah tumbang dan menutup jalan, rencananya kami akan membersihkan ranting-ranting pohon kecil terlebih dahulu kemudian secara bertahap batang-batang pohon akan dihabiskan dan selanjutnya akan diletakkan di bagian tepi jalan,” jelasnya.

Bhabinkamtibnas Jodipan, Hendri mengatakan pengamanan jalan langsung dilakukan untuk memperlancar proses pemotongan dan pembersihan pohon ini.

“Jalan sementara ditutup, masyarakat dari jalan Juanda diarahkan ke jalan Gatot Subroto agar lalu lintas dan penanganan pohon yang roboh ini dapat berjalan lancar serta bisa cepat diselesaikan,” pungkasnya.

Untuk diketahui, motor yang rusak telah diangkut menggunakan mobil pemkot Malang dan sudah diamankan. Selain itu, berdasarkan informasi yang dihimpun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.