FaktualNews.co

Bobol Mesin ATM di Minimarket, Warga Sidoarjo Diringkus Polisi

Kriminal     Dibaca : 633 kali Penulis:
Bobol Mesin ATM di Minimarket, Warga Sidoarjo Diringkus Polisi
FaktualNews.co/ Alfan/
Polisi sedang olah TKP di lokasi minimarket yang di bobol.

SIDOARJO, FaktualNews.co – Karena mencoba membobol mesin ATM di minimarket di Jalan Raya Trosobo, Kecamatan Taman, Sidoarjo, Kamis (19/11/2020). Sugeng Supriyono (29), warga Jl. H. Syukur, Kelurahan Sedati Gede, Kecamatan Sedati, Sidoarjo, diringkus polisi.

Kapolsek Taman, Kompol Herry Setyo Susanto mengatakan, aksi pencurian tersebut dipergoki oleh Januarianto, pekerja PT Abacus bagian monitoring sekitar pukul 02.35 WIB.

“Saksi ini melihat ada problem pada ATM di lokasi,” katanya.

Saksi tersebut kemudian menghubungi pekerja bagian lapangan untuk melakukan pengecekan. Nah, setelah di cek, pekerja lapangan tersebut melihat pintu harmonika minimarket rusak berlubang bekas dilas.

“Petugas lapangan itu kembali melaporkan ke petugas bagian monitoring kemudian dilaporkan ke kami,” kata Herry.

Usai mendapat laporan tersebut petugas kepolisian langsung mendatangi lokasi. Bersamaan dengan itu, karyawan minimarket datang dan langsung membuka pintu.

“Tersangka masih berada di dalam dan saat kita tangkap, tersangka mencoba kabur melalui atap,” ucapnya.

Saat pemeriksaan awal, tersangka mengaku tidak sendirian saat menjalankan aksinya. Tersangka mengaku bersama temannya bernama Faisol Pramudia yang kini menjadi daftar pencarian polisi.

“Masih dalam pengembangan untuk melakukan  pengejaran,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, tersangka mengaku sudah empat kali melakukan  pencurian (bobol ATM). Diantaranya di ATM Mandiri kawasan Menganti Gresik, Mojokerto Kota, Wonoayu Sidoarjo dan Gedangan Sidoarjo.

“Baru kali ini tertangkap,” terangnya.

Selain menangkap tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti. Diantaranya satu set tabung las, tabung elpiji ukuran 3Kg, linggis, gembok, potongan pintu, benner dan sebuah helm gojek.

“Tersangka di jerat pasal 363,” pungkasnya.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin