Berisi Putung Rokok, Beras Bansos PPKM Dikeluhkan Warga di Mojokerto
MOJOKERTO, FaktualNews.co – Beras bantuan sosial (bansos) PPKM dari Pemerintah Pusat yang diterima salah seorang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Lasma Abidin warga Dusun Japan, Desa Japan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto berisi putung rokok. Kondisi tersebut sempat dikeluhkan olehnya.
Dikonfirmasi hal tersebut, Lasma membenarkan dan menjawab singkat. “Iya benar, saya simpan di dalam rumah,” katanya, Kamis (12/8/2021).
Lasma enggan memberikan komentar lebih lanjut, karena dirinya telah melaporkan ke Kepala Desa setempat untuk segera ditindak lanjuti.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Desa Japan Salim juga membenarkan bahwa telah menerima laporan dari warga terkait dengan beras berisi putung rokok.
“Tadi sudah di datangi pendamping PKH untuk segara diselesaikan dan bisa di ganti,” jelasnya.
Sementara, Kepala Perum Bulog Cabang Surabaya Selatan, Lela Nurita mengatakan telah mengganti beras berisi putung rokok.
“Sudah diganti. Tadi langsung diganti sama petugas kami di lapangan dan di dampingi DNR,” jelasnya singkat.