FaktualNews.co

Puluhan Pelajar Nongkrong di Alun-alun Bondowoso Dibubarkan Polisi

Pendidikan     Dibaca : 778 kali Penulis:
Puluhan Pelajar Nongkrong di Alun-alun Bondowoso Dibubarkan Polisi
FaktualNews.co/Deni Ahmad Wijaya//
Kapolsek Kota Polres Bondowoso AKP R Heru Wahyudi  saat mengimbau para siswa agar tidak nongkrong usai pulang sekolah.

BONDOWOSO, FaktualNews.co – Puluhan pelajar yang tengah asyik nongkrong dibubarkan Polsek Kota Polres Bondowoso, Kamis (9/9/2021) siang. Hal ini guna mencegah klaster Covid-19 di lembaga pendidikan.

Kapolsek Kota Polres Bondowoso, AKP R Heru Wahyudi menjelaskan, pembubaran pelajar itu sebagai upaya menekan penularan Covid-19.

“Kita kan sudah masuk level 2 dan PTM (Pembelajaran Tatap Muka) sudah berjalan sejak pertengahan Agustus lalu. Jadi, kita tidak ingin ada klaster baru di lembaga pendidikan,” ungkapnya.

Kapolsek Kota AKP R Heru Wahyudi didampingi Wakapolsek Iptu Sugito menyasar dua lokasi, yakni SMAN 2 Bondowoso dan Alun-alun Ki Ronggo Bondowoso.

“Hasil sidak masih ditemukan pelajar yang berkumpul dan tidak mengenakan masker dengan benar. Masker mereka diturunkan ke dagu, makan dan minum sambil ngobrol. Jadi, kami imbau agar mereka lekas pulang ke rumah masing-masing,” tuturnya.

Sehingga, kata AKP R Heru Wahyudi, bagi pelajar yang membeli jajan di kawasan alun-alun diimbau agar membungkus pesanannya dan dimakan di rumah.

“Tujuannya agar tidak ada kasus Covid-19 baru di lingkup pendidikan,” harapnya. (Deni)

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin