Pasca Video Menyanyinya Viral di Medsos, Bupati Jember Minta Maaf
JEMBER, FaktualNews.co – Pasca viralnya video Bupati Jember Hendy Siswanto dan istri Kasih Fajarini berjoget dan bernyanyi di acara nikahan kerabat keluarganya, Bupati Jember menyampaikan lewat voice note whatsapp meminta maaf kepada masyarakat.
Voice note (VN) itu disampaikan kepada sejumlah wartawan untuk menanggapi dugaan adanya pelanggaran Prokes saat acara pernikahan tersebut.
Dalam voice note tersebut, kata Hendy, giat menyanyi dan berjoget yang dilakukan itu dalam acara pernikahan keponakannya yang digelar di salah satu Hall New Sari Utama, Jalan Hayam Wuruk, Kecamatan Kaliwates, Minggu siang (17/10) kemarin.
“Assalamualaikum sampaikan permintaan maaf saya kepada seluruh teman-teman media. Itu (acara berjoget dan bernyanyi), di acara nikahan keponakan saya. Dari (kejadian tersebut), pembelajaran semua bagi kita semua,” kata Hendy melalui VN WA tersebut, Rabu (20/10/2021).
Menurut Hendy, pihaknya sudah menerapkan protokol kesehatan (prokes) dalam kegiatan pernikahan keponakannya itu.
“Atas temuannya (ada video Bupati Jember dan istri bernyanyi dan berjoget), meskipun kita sudah menerapkan protokol kesehatan, tapi kita melakukan kegiatan ini sebaik-baiknya,” ucapnya.
Pihaknya juga menyampaikan permintaan maaf, dan menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan prokes. Terlebih saat pandemi Covid-19 saat ini.
“Apapun komentar masyarakat, kita terima dan jawab. Agar tidak (dianggap) tidak ada keadilan. Bahwa kita siapapun harus tetap mengikuti prokes aturan yang ada,” ucapnya.
“Namun demikian saya juga minta maaf lahir batin, dan kepada teman-teman untuk bisa menulis apa yang saya sampaikan ini,” pungkasnya.