Tanggapi Kasus Oknum Polisi Diprotes Warga Besuki, Ini Kata Kapolres Bondowoso
BONDOWOSO, FaktualNews.co – Kapolres Bondowoso AKBP Herman Priyanto menanggapi kasus anggotanya yang diprotes warga Dusun Kota Timur, Kecamatan Besuki, Kabupaten Situbondo.
Menurutnya, pemberitaan yang beredar tentang arogansi oknum Polres Bondowoso bernama AKP Hasni Andriyanto tersebut tidak benar.
AKP Hasni Andriyanto sendiri menjabat sebagai Kabag Strajemen di Bagren Polres Bondowoso.
Sejumlah warga di Dusun Kota Timur memprotes AKP Hasni Andriyanto yang dianggap membangun kos-kosan dan menutup akses jalan warga setempat.
“Sudah dicek sama kasi propam ke sana, gitu. Tanah bapak (AKP Hasni Andriyanto) itu ada memang, tapi tanahnya bukan yang dibangun kos-kosan, ada di tengah,” ucapnya saat dikonfirmasi, Senin (22/11/2021).
Menurutnya, tanah yang dibangun kos-kosan adalah milik saudaranya AKP Hasni yakni Suhartinah.
“Itu ada IMB nya. Kok dikatakan itu tidak ada IMB nya, ya itu salah. Wong IMBnya ditunjukkan sama saya kemarin. Itu juga diklarifikasi sama propam,” ucap Kapolres.
Selain itu, polisi juga mengumpulkan teman-teman wartawan untuk melakukan klarifikasi perihal kasus tersebut.
“Kemarin Kasi Propam ke sana ngumpulin teman-teman wartawan di situ, dan mereka paham. Katanya dulu menutup jalan ya? Tapi akses tidak ditutup setelah dicek sama kasi propam. Harusnya diklarifikasi dulu dong,” tutur AKBP Herman.
(Awi)