Antisipasi Bentrokan, Polisi di Situbondo Kawal Ratusan Pendekar Pagar Nusa
SITUBONDO, FaktualNews.co – Paska terjadinya bentrok para pendekar dua perguruan pencak silat di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, petugas Polsek Asembagus, Situbondo, mengawal ratusan pendekar pencak silat Pagar Nusa, yang hendak melakukan latihan bersama di pantai Jangkar, Situbondo, Minggu (5/3/2023).
Sebelum melakukan latihan bersama, ratusan pendekar dari tiga Pengurus Anak Cabang (PAC) Pagar Nusa Banyuputih, PAC Jangkar dan PAC Pagar Nusa Asembagus, mereka berkumpul di Taman Kota Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Bahkan, saat mengawal ratusan pendekar perguruan pencak silat pagar nusa Situbondo tersebut, petugas dipimpin langsung oleh Kapolsek Asembagus, Situbondo Iptu Gede Sukarmadiyasa.
“Sehingga untuk mengantisipasi terjadinya bentrokan antar perguruan pencak silat di Situbondo, kami mengawal ratusan pendekar pagar nusa tiga PAC, yang hendak melalukan latihan bersama di pantai sebelah timur pelabuhan jangkar,” ujar Iptu Gede Sukarmadiyasa, Kapolsek Asembagus, Situbondo.
Menurut dia, dalam mengawal ratusan pendekar pagar nusa yang hendak latihan bersama, petugas didampingi langsung oleh H Zainuri Ghazali selaku ketua Pagar Nusa Situbondo, Jawa Timur. “Ini sebagai upaya antisipasi saja, karena di Kabupaten Ngawi terjadi bentrok antar pendekar. Makanya, kami kawal ratusan pendekar pagar nusa hingga ke tempat latihan bersama,” pungkasnya.