KEDIRI, FaktualNews.co – Turut mensukseskan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak yang semakin dekat, Kaposek Plemahan AKP Bowo Wicaksono menggandeng para pelajar, karena untuk memberikan edukasi dan ajakan, agar kampanye paslon yang sudah berjalan berlangsung kondusif. Pelajar SMAN Plemahan, Kabupaten Kediri, Jawa Timur langsung bereaksi. Mereka segera menggambar mural yang berisi harapan pemilukada berjalan damai, Kamis (10/10/2024). Mural tersebut digambar di dinding lingkungan Polsek Plemahan Polres Kediri. Para pelajar ini menggambar obyek, yang berisi pesan moral kepada masyarakat. Seperti empat elemen masyarakat yang dirangkul seorang anggota polisi dengan merentangkan kedua tangannya, dan diberi caption Kana – kene kanca (sana-sini teman). Selain itu juga ada mural yang berisi tolak hoax, lengkap dengan caption jarimu harimaumu.
“Selain kami mengajak dan berharap agar pemilukada berjalan aman, damai dan kondusif, kami juga menghimbau agar para remaja dan generasi muda, untuk tidak terjerumus judi online. Khawatir kami dampak dari judi online yang saat ini lagi marak, akan berpengaruh kedalam sekolah dan kehidupan mereka.” Jelas AKP Bowo Wicaksono, Kapolsek Plemahan. Terpisah, salah satu pelajar yang baru tahun ini akan mencoblos, dan memiliki nama Aisyah Salfa Naura mengaku, ia mengajak para pemilih pemula untuk menggunakan hak suaranya pada pelaksanaan pilkada serentak, pada tanggal 27 November mendatang. Ia juga senang karena diajak untuk terlibat dalam mensosialisasikan pemilukada yang damai.
“Saya senang karena diajak untuk ikut mensukseskan pelaksanaan pemilukada serentak, dengan menggambarkan mural yang berisi ajakan kepada masyarakat, agar pemilih pemula datang ke tps untuk menyalurkan hak suaranya. Selain itu saya juga mengajak pemilih pemula, agar tidak berlebihan dalam ikut kampanye,” Kata Aisyah Salfa Naura, pelajar SMAN Plemahan. Selain itu dalam mural tersebut, juga disampaikan pesan agar generasi muda tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas, saat berkampanye.
Sementara Ketua PPK Kecamatan Plemahan Aulia Hidayatun Nikmah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, khususnya Kapolsek Plemahan, yang ikut mensukseskan Pemilukada dengan menggambar mural di dinding lingkungan Mapolsek. Apalagi dalam mural tersebut melibatkan pelajar atau pemilih pemula. “Kami berterima kasih kasih kepada Kapolsek Plemahan (AKP Bowo Wicaksono), yang menggambar mural terkait pemilukada. Apalagi mural tersebut juga mengedukasi pemilih pemula, untuk menyalurkan hak suaranya pada tanggal 27 November bulan depan.” tutup Ketua PPK Kecamatan Plemahan Aulia Hidayatun Nikmah.