Rica Entok Spesial Pedas, Begini Cara Membuatnya
SURABAYA, FaktualNews.co – Menu ini sangat lezat karena daging entok dikenal rasa gurih dan empuk. Daging yang spesial diolah dengan cara dibuat rica-rica pedas tentu akan sangat pas karena rasa gurihnya akan semakin terasa.
Nah apakah Anda ingin menjajal membuat resep makanan rica entok di rumah? berikut resepnya:
Cara Membuat Rica Entok Spesial Pedas
Bahan-bahan :
1 ekor mentog, potong sesuai selera Anda
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 ruas lengkuas
2 lbr daun salam
3 lbr daun jeruk
1 btg sereh
7 buah cabe merah besar
4 buah cabe rawit merah
1 ruas jahe
1 ruas kencur
1 sdt merica
1 sdm ketumbar
gula merah secukupnya
kecap manis secukupnya
1 sdm margarin dan minyak goreng secukupnya
garam secukupnya
Cara Membuat Rica Entok Spesial Pedas
- Pertama-tama haluskan dahulu bawang merah, bawang putih, cabe, merica, ketumbar, dan garam
- Kemudian tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan minyak goreng dan margarin, lalu tambahkan daun salam, daun jeruk
- Setelah itu pukul batang sereh, lengkuas, jahe dan kencur, namun jangan sampai hancur hanya gepeng saja, lalu masukkan, aduk-aduk hingga bumbu harum dan agak layu
- Tambahkan air dan gula merah secukupnya, masukkan potongan daging entog dan tutup hingga bumbu meresap
- Tuang kecap manis, aduk-aduk, tambahkan garam secukupnya jika perlu, tutup hingga air menjadi kental
- Rica Entok siap dinikmati
baca juga resep lain
Nah itulah resep membuat rica entok pedas. Menu ini pas disajikan untuk keluarga Anda di rumah, untuk bulan puasa bahkan lebaran pun rica entok juga pas disajikan sebagai menu pendamping opor.
Nah selamat mencoba sendiri di rumah, dan semoga resep mengenai Cara Membuat Rica Entok Spesial Pedas ini bisa bermanfaat bagi semua.