GTPP Covid-19 Tulungagung: 78 Persen Dinyatakan Sembuh
TULUNGAGUNG, FaktualNews.co – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Tulungagung kembali mengumumkan pPenambahan pasien sembuh dari Covid 19 dan penambahan jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19 di Kabupaten Tulungagung.
Sesuai data per Minggu (28/6/2020) malam, terdapat penambahan pasien yang terkonfirmasi covid 19 sebanyak 3 orang, yang berasal dari Kecamatan Sendang 2 orang, dan Kecamatan Ngantru 1 orang.
Juru Bicara GTPP Covid 19 Kabupaten Tulungagung Kasil Rokhmad mengatakan, dengan penambahan tersebut maka jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Tulungagung sebanyak 234 orang.
“Untuk beberapa kasus terkonfirmasi positif baru, kita sudah lakukan tracing dan selesai,” jelasnya, Minggu (28/6/2020) malam.
Satu kasus baru berasal dari Kecamatan Ngantru merupakan klaster tenaga kesehatan I. Sudah dilakukan follow up, dari 32 kasus 29 diantaranya dinyatakan sembuh.
Kasus baru lainnya berasal dari 1 OTG yang melakukan kontak erat dengan PDP asal Kecamatan Sendang, dari tracing 7 orang ditemukan 2 orang kasus positif.
Sementara untuk 1 kasus terkahir, pasien tercatat masuk di IGD RSUD dr Iskak pada tanggal 22 Juni dan memiliki gejala Covid-19, setelah dilakukan swab yang hasilnya keluar pada 28 Juni dinyatakan pasien positif Covid-19.
“Kemudian ada penambahan pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 15 orang antara lain dari beberapa kecamatan,” jelasnya.
Dengan penambahan kasus sembuh maka akumulasi total kesembuhan mencapai 183 orang. Persentase sembuh di Kabupaten Tulungagung sebanyak 78 persen atau dari 234 kasus terkonfirmasi positif terdapat 183 kasus dinyatakan sembuh.