FaktualNews.co

Isolasi Desa Jabalsari Tulungagung, Positif Rapid Test dan Lansia Akan Dikarantina

Kesehatan     Dibaca : 1273 kali Penulis:
Isolasi Desa Jabalsari Tulungagung, Positif Rapid Test dan Lansia Akan Dikarantina
faktualnews.co/latif
Gapura Desa Jabalsari, terdapat tulisan imbauan jika telah ditetapkan sebagai wilayah rawan Covid-19.

TULUNGAGUNG, FaktualNews.co-Resmi karantina wilayah diberlakukan di Desa Jabalsari atas sesuai putusan Bupati Tulungagung tentang karantina wilayah pada Rabu (22/04) kemarin.

Tindak lanjut isolasi Desa Jabalsari, orang yang berstatus positif rapid test akan dikarantina di lokasi khusus yang disediakan oleh pihak Desa, lansia juga melakukan karantina mandiri, kemudian pemerintah akan membantu memenuhi kebutuhan masyarakat.

Karantina wilayah di Desa Jabalsari bermula dari adanya 1 kasus positif Covid-19 yakni MA, merupakan kasus positif ke-16 di Tulungagung.

Kemudian setelah dilakukan tracking oleh Tim Satgas, diperoleh data bahwa total kurang lebih 200 warga yang melakukan kontak dengan MA dan keluarga, termasuk warga yang biasa memimpin tahlil.

“Dari banyaknya data yang didapat di satu wilayah ini maka Bupati Tulungagung memutuskan untuk isolasi wilayah Desa Jabalsari,” terang Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tulungagung, Sukaji pada Kamis (24/04/2020) sore.

Pada saat isolasi wilayah ini nantinya warga yang dinyatakan positif Covid-19 akan dikarantina di tempat yang telah disediakan.

“Dan untuk lansia yang rentan termasuk orang yang memiliki penyakit kronis maka juga akan karantina, dilakukan secara mandiri dengan pemantauan oleh anggota keluarga masing-masing,” jelasnya.

Sukaji menjelaskan bahwa diberlakukannya penutupan akses wilayah (lockdown) di Desa Jabalsari sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 semakin meluas.

Namun masyarakat Desa Jabalsari tetap dapat melakukan aktivitas seperti biasa hanya saja pergerakan aktivitas tidak boleh sampai diluar Desa Jabalsari.

“Kebutuhan pokok masyarakat yang dikarantina akan dibantu untuk dicukupi oleh tim satgas penanggulangan Covid-19,” paparnya.

Oleh karena itu, pihaknya berharap agar warga tidak perlu khawatir dan patuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah dengan senantiasa menjaga jarak fisik, memakai masker saat aktivitas diluar, dan mencuci tangan dengan sabun.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah